Senin, 23 Desember 2013

Farming Guide

• Salah satu fitur Luna Online yang spesial adalah Farming/Bersawah, cara masuk ke sawah di Luna Online yaitu dengan memasuki Alker Farm Region yang ada di Alker Harbor, tinggal teken "W" dan liat yang ada di kanan bawah , ada 2 portal, 1 menuju Ruins of Draconian, 1 lagi menuju Alker Farm Region, nah masuk ke Alker Farm Region (tempat mancing & sawah)

• Sebelumnya, bentuk Family dulu nih :
- Pergi ke Alker Farm Region , temui NPC Celerian Family Manager

- Pilih bentuk keluarga
- Ketikkan nama keluarga kalian, setelah selesai kalian bisa menekan "F", dan akan muncul window seperti ini :

- tinggal otak atik aja ^^

• Walau pada 1 Server ada 5 channel, tetep saja 1 Server itu Alker Farm Region nya menjadi satu, alias tiap server , hanya ada 1 tempat memancing & 60 Sawah (of course, bakalan rebut2 an ini)

• Ini map Alker Farm Region ^^



• Syarat beli Sawah :
- Kepala keluarga minimal level 50
- Anggota keluarga maksimal (yaitu 5 orang lengkap, 1 ayah, 1 ibu, & 3 anak)
- Reputasi keluarga minimal 500
- Memiliki 2 juta di Inventory kepala keluarga (hanya kepala keluarga yang bisa beli sawah)
NB : 1 family hanya bisa mempunyai 1 sawah

• Ini dia bentuk farm nya

Keterangan :
1. Jalan Masuk (Entrance)
Setelah membeli sawah, langsung bayar tiap minggu sebesar 500.000 Gold untuk Maintenance mingguan nya (wuih sawah aja ada maintenance), dan apabila kalian ingin meng-upgrade sawah kalian, kalian juga harus membayar Gold & sejumlah Reputasi Keluarga kalian
2. Pagar (Fence)
Hanya pagar biasa ^^, klo di upgrade, pagar nya bakalan berubah-ubah
3. Ladang (Field)
Salah satu tambang emas kalian, kalian harus menanam Seed yang bisa di dapat dari monster2, jgn lupa besarin tanaman kalian jg
4. Kandang (Shed)
Option lainnya , salah satu tambang emas kalian juga, di kandang, kalian bisa memelihara hewan2 ternak, & kalian bisa mendapatkan beberapa item dari mereka ^^.Kalian harus memberi makan & merawat hewan2 ternak kalian
5. Rumah (House)
Disini kalian bisa mendekorasi rumah kalian sendiri
6. Gudang (Storage)
Bank Family, mirip seperti Bank Guild ^^

• Cara bersawah :
- Kalian harus mempunyai seed yang bisa di dapat dari monster2 hunt, cukup mudah untuk mendapatkannya, benih berbeda tentunya bakalan menghasilkan tanaman yg berbeda
- Kalian membutuhkan pupuk, yang bisa di bli dari Materials Merchant

Kalian pasti memperhatikan angka pada item pupuk2 itu, klo kalian mau tanam taneman dengan Level 3, maka kalian jg harus membeli pupuk level 3 juga.Disana banyak pupuk yg berbeda, yang paling mahal adalah pupuk yang bisa HEAL tanaman lebih cepat.HP tanaman setiap saat akan berkurang, dan apabila tidak di beri pupuk itu, maka dalam 1 hari tanaman akan mati/hilang
- Saat tanaman kalian sudah tumbuh besar, stop memberi makan tanaman kalian, gunakan penuai (Harvester) untuk mendapatkan item dari tanaman kalian

• Kalian bisa menekan "F" untuk melihat data2 tanaman di sawah kalian.Tampilannya seperti ini :

Saat kalian mengklik kotak yang ada benihnya, maka kalian akan bisa melihat data2 tanaman kalian,contoh nya berapa lama lagi tanaman kalian akan tumbuh ke tahapan selanjutnya

• Cara menanam benih gmpg bgt, klo kalian gk bisa menanam nya/ada error, coba perhatikan :
- Level sawah kalian
- Letak berdiri karakter kalian dengan spot yg akan di tanami benih

• Saat kalian memanen hasil sawah kalian, kalian akan mendapat buah, nah buah itu bisa di klik untuk mendapatkan item2 tertentu, beberapa diantaranya seperti barang2 untuk menempa equip kalian ke +1 +2 dsb.

• Beda benih, maka beda panen nya, beberapa ada yg bisa memberi kalian Pattern untuk membuat aksesoris, & ada juga yang untuk mengupgrade weapon/armor kalian

• Contoh sawah yang sudah lumayan :


• Livestock/Ternak dijual di Materials Merchant :



• Keterangan lainnya :
1. Di sawah tidak bisa mengaktifkan PK-Mode, tetapi disini masih bisa melaksanakan Guild War.

2. Kalian tidak bisa mencuri sawah orang lain.1 1 nya cara kalian bisa mendapatkan farm apabila ke-60 Farm nya sudah di pesan oleh orang hanyalah dengan membeli Farm dari salah 1 orang yang mempunyai Farm tersebut (tentu nya lebih mahal lagi pasti klo bli sama org laen)

3. 1x lagi, setiap minggu harus membayar 500.000 Gold untuk Maintenance mingguan sawah.Meng-upgrade sawah harus membayar Gold & Reputasi Keluarga

4. 24 jam sebelum membayar Maintenance mingguan, kalian akan di beri Notice kapanpun walaupun kalian login/berpindah map.Kalian bisa juga membayar sebelum DEADLINE.Apabila kalian telat membayar Maintenance mingguan, maka, ucapkan BYE BYE ke FARM kalian, FARM/Sawah kalian akan menjadi KOSONG, dan orang lain bisa membeli farm kalian itu

0 komentar:

Posting Komentar

aguzz. Diberdayakan oleh Blogger.